Harga LG L65 Dual, Smartphone Android KitKat Murah

Harga LG L65 Dual – Produsen ponsel pintar kenamaan asal Jepang LG mencoba peruntungan mereka dengan merilis produk berkualitas terbaru. Produk besutannya kali ini ditargetkan mampu mendulang sukses untuk kelas menengah. Alasan LG merilis produk dengan harga terjangkau tidak lain adalah untuk mendongkrak konsumen lebih banyak lagi di kuartal kedua tahun 2014 ini.

Produk yang digadang-gadang mampu meraih hati pecinta gadget itu adalah LG L65 Dual. Fitur andalan yang disematkan antara lain: fitur dual sim card, dual kamera, layar 4.3 inci dan OS Android 4.4.2 KitKat. Keunggulan utamanya tidak sekadar pada spesifikasi, tetapi juga harga. Pihak produsen membanderol dengan harga di bawah standar yang sangat cocok untuk kalangan menengah.

Sebagaimana diketahui, LG kerapkali meluncurkan produk dengan kualitas kelas satu. Pun, harga yang dibanderol juga sangat tinggi. Dengan perilisan LG L65 Dual ini, perusahaan asal Jepang ingin memperbanyak konsumen dari kalangan menengah sebagai perluasan mutu brand. Tentu saja ini akan menarik banyak peminat baru yang dihasilkan dari produk terbaru besutan LG.

Bagaimana review lengkap produk LG L65 Dual ini? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Harga LG L65 Dual

harga lg l65 dual,spesifikasi lg l65 dual,kelebihan kekurangan lg l65 dual

Smartphone ini membawa desain yang cukup menarik. Hal ini terlihat pada bagian cover belakang ponsel yang menggunakan material glossy sehingga nampak elegan. Berbekal dimensi 127.2 × 66.8 × 9.6 mm dengan bobot 126 gram saja, ponsel ini cukup nyaman digunakan serta mudah dibawa ke manapun Anda pergi. Tentu kenyamanan ini akan menjadi pertimbangan untuk Anda, bukan?

Sektor display juga tersemat keunggulan tersendiri. Ponsel ini memakai display 4.3 inci dengan resolusi 480 × 800 piksel dan kerapatan 217 ppi. Selain itu juga telah disiapkan teknologi In Plane Swithing (IPS) yang membuat tampilan layar semakin enak dilihat. Kemudian dengan tersedianya LG UI 3.0, tentu saja Anda akan dimudahkan dalam hal penggunaan ponsel secara visual.

Dapur pacu yang diusung juga tidak kalah mumpuni. LG L65 Dual memakai prosesor Dual Core 1.2 GHz Cortex-A7 dengan chipset Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200. Sementara untuk sistem operasi telah dibenamkan OS Android 4.4.2 KitKat yang ditunjang oleh RAM 1 GB. Sedangkan sektor penyimpanan data telah tersedia memori internal 4 GB dengan dukungan slot microSD 32 GB.

Multimedia dari ponsel LG L65 Dual mengandalkan dual kamera. Meliputi kamera utama bersensor 5 MP dengan fitur autofocus dan LED flash, serta kamera sekunder VGA. Kamera tersebut akan membantu Anda dalam menciptakan kualitas fotografi yang baik. Kemudian untuk konektivitas, pihak produsen menyediakan fitur dual sim card dengan dukungan Wi-Fi, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0.

Ponsel pintar yang satu ini disokong oleh perangkat baterai berkekuatan 2100 mAh. Apabila Anda ingin memboyong ponsel ini ke rumah, Anda cukup menyiapkan dana sebesar Rp. 2,4 jutaan saja. Dengan harga yang murah itu, Anda sudah bisa menikmati beragam fitur menarik beserta kinerja ponsel yang gahar.